Tuesday, September 25, 2018

Perhatian Minum Yakult Usus Anda ...

Bismillah, Assalamu'alaikum sahabat baik Fajar Blog yang lagi baca catatan ini.

Apakabar sahabat pembaca Fajar Blog, Semoga selalu dalam keadaan sehat, bahagia dan rezekinya berkah berlimpah. Aaminn

Alhamdulillah dapat kembali menulis catatan, kali ini yang saya bahas tentang Manfaat Minum Yakult Buat Kesehatan Usus.

Sahabat baik sudahkah anda minum Yakult hari ini ? ( Kata kata yang di lontarkan pada iklan Yakult) Terus ada yang jawab " saya minum dua" (satu kali minum dua botol Yakult). 
Yakult juga dikenal sebagai pelopor minuman prebiotik yang sehat untuk usus dan pencernaan.

Nah Sahabat baik, minuman Yakult adalah minuman susu fermentasi yang sangat baik untuk kesehatan usus anda. Diketahui bahwa bila kita minum Satu botol Yakult berisi lebih dari 6,5 milyar bakteriLactobacillus casei Shirota strain hidup. 

Sahabat baik menurut cerita nya, pada tahun 1930 Dr. Minoru Shirota seorang dokter lulusan Kyoto Imperial University Jepang. 
Berhasil menemukan bakteri asam laktat yang bermanfaat untuk menekan pertumbuhan bakteri yang merugikan yang hidup berada dalam usus manusia. Bakteri ini diberi nama Lactobacillus Casei Shirota strain

Dengan dedikasi yang tinggi untuk memberikankan kontrusbusi terhadap kesehatan masyarakat, pada tahun 1935 Dr. Shirota berhasil menciptakan minuman probiotik Yakult yang mengandung bakteri yang berguna bagi kesehatan usus yaitu Lactobacillus Casei Shirota strain, minuman ini kemudian dijual di Jepang dengan harga yang terjangkau, 

Sahabat baik, perlu diIngat bahwa Konsumsi bakteri Lactobacillus casei Shirota strain dalam Yakult efektif dalam menormalkan bakteri usus pasien yang mendapat perawatan antibiotik dalam waktu yang panjang. 

Pengobatan dengan antibiotik dalam waktu yang panjang dapat menekan bahkan memusnahkan sebagian besar bakteri berguna, menciptakan suatu kondisi dimana bakteri yang merugikan menjadi lebih dominan. Sebagai hasilnya, bakteri patogen atau bakteri merugikan menjadi dominan dan menyebabkan infeksi tahap kedua. Hal ini juga dapat menyebabkan gejala-gejala yang menyulitkan termasuk diare. 

Sahabat baik, Bakteri baik dalam minuman Yakult dapat memainkan peran yang penting dalam mengontrol keseimbangan bakteri usus selama dan sesudah terapi antibiotik.

Sahabat baik, saat ini Yakult telah menjadi minuman sehat untuk usus dan pencernaan yang diminum di banyak negara termasuk negara kita Indonesia. Yakult masuk di Indonesia pada tahun 1990 melalui PT. Yakult Indonesia Persada di Bogor yang memegang lisensi dari Yakult Honsha CO,LTD Jepang

Catatan saya"Cintai Ususmu Minum Yakult Setiap Hari"  itu slogan yang di ucapkan pada iklan Yakult di TV itu saya sependapat. :). Jadi Minum Yakult Setiap ntuk menjaga kesehatan usus, yang kita ketahui usus yang tidak bersih itu lebih dari 90% sebagai penyebab terjadinya gangguan kesehatan. Perbanyak juga minum air putih hangat sebelum tidur dan pagi hari setelah sholat Subuh.

Sukses buat sahabat pembaca Fajar Blog.  Terimakasih sudah membaca Catatan ini

Tuliskan Pengalaman sahabat dalam mengkonsumsi Yakult , pada kolom komentar.

Share this

0 Comment to "Perhatian Minum Yakult Usus Anda ..."

Post a Comment